@jepang ⇐ LINE ID

Saya(Aku) dalam Bahasa Jepang

WRITER
 
Saya(Aku) dalam Bahasa Jepang
この記事を書いている人 - WRITER -
詳しいプロフィールはこちら

Daripada “boku 僕 – ぼく”, kata “watashi 私 – わたし” terdengar lebih sopan.

JIN

Pada dasarnya, dalam bahasa Jepang kata “boku 僕 – ぼく” hanya digunakan oleh laki-laki.

JIN

Dalam bahasa Jepang kata “watashi 私 – わたし” sering digunakan tidak hanya oleh perempuan, tetapi juga oleh laki-laki. Tetapi, dalam situasi informal, sangat sedikit laki-laki yang menyebut dirinya dengan kata “watashi 私 – わたし” .

JIN

※ Laki-laki menyebut dirinya dengan kata “watashi 私 – わたし” hanya dalam situasi formal seperti pekerjaan.

 

 

Seperti yang saya jelaskan sebelumnya, perempuan Jepang menggunakan kata “watashi 私 – わたし” bahkan dalam situasi formal seperti pekerjaan, tetapi mereka juga menggunakan kata “watashi 私 – わたし” dalam situasi informal seperti percakapan sehari-hari.

JIN

Dalam situasi informal, beberapa perempuan Jepang terkadang menyebut kanji “私” sebagai “atashi (あたし)”, tetapi cara yang benar untuk membaca kanji “私” adalah “watashi (わたし)”.

JIN

 

Ketika laki-laki menggunakan “watashi 私 – わたし” dalam bahasa Jepang, pada dasarnya itu digunakan pada situasi formal seperti pekerjaan.

JIN

Dalam situasi informal, agak tidak wajar bagi laki-laki untuk menyebut dirinya sendiri dengan “watashi 私 – わたし”, jadi coba gunakan sebutan dalam bahasa Jepang seperti “boku 僕 – ぼく” atau “ore 俺 – おれ”.

JIN

 

Kata “ore 俺 – おれ” terdengar lebih kasual/santai daripada “boku 僕 – ぼく”.

JIN

Saat laki-laki Jepang berbicara dengan pacar atau teman dekatnya, pada dasarnya ia akan menyebut dirinya sendiri dengan sebutan “ore 俺 – おれ”.

JIN

Meskipun bersifat informal, laki-laki Jepang menggunakan kata dalam bahasa Jepang “boku 僕 – ぼく” ketika sedang berbicara dengan orang yang memiliki hubungan tidak terlalu dekat atau dengan orang yang lebih tua.

JIN

 

Sedikit pengetahuan, saat laki-laki menyebut dirinya sendiri, ada sebutan lain yang bagus dan bisa digunakan selain “ore 俺 – おれ” atau “boku 僕 – ぼく” seperti di bawah ini.

JIN

  • Ora おら
  • Oira おいら
  • Washi わし
  • Boku chin 僕ちん – ぼくちん

Namun, orang Jepang jarang menggunakan kata-kata ini dalam percakapan sehari-hari.

JIN

Kata-kata ini terkadang digunakan di dalam anime, tetapi tidak saat berkomunikasi dengan orang Jepang yang sebenarnya.

JIN

Perlu diketahui, bahwa saat Anda menggunakan kata “ora おら”, “oira おいら”, dan “boku chin 僕ちん”, akan cenderung terdengar kasar.

JIN

※ Kata “washi わし” pada dasarnya adalah kata yang digunakan oleh kakek-kakek.

 

 

 

Saya telah menjelaskan bagaimana cara menyebut “saya” atau “aku” dalam bahasa Jepang secara sederhana dan semudah mungkin untuk dimengerti.

JIN

Cara perempuan Jepang untuk menyebut “saya” atau “aku”, adalah cukup dengan mengingat kata “watashi 私 – わたし” saja tidak masalah.

JIN

Sedangkan cara laki-laki Jepang untuk menyebut “saya” atau “aku” dalam bahasa Jepang adalah dengan mengingat 3 kata ini, yaitu “watashi 私 – わたし”, “boku 僕 – ぼく”, dan “ore 俺 – おれ” saja tidak apa-apa.

JIN

 

この記事を書いている人 - WRITER -
詳しいプロフィールはこちら

- Comments -

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Copyright© Kamus Bahasa Jepang , 2024 All Rights Reserved.